You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
terminal rambutan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Arus Mudik di Kampung Rambutan Turun 50 Persen

Puncak arus mudik di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur yang diprediksi jatuh pada H-4 ternyata meleset. Bahkan jumlah penumpang turun drastis hingga 50 persen dibanding periode yang sama arus mudik tahun lalu.

Prediksi kami puncak arua mudik hari ini. Namun kami baru mencatat jumlah penumpang yang berangkat sekitar 7.000 penumpang saja, padahal tahun lalu di hari yang sama sudah 15.000 orang yang berangkat mudik

Kepala Terminal Kampung Rambutan, Dwi Basuki menuturkan, awalnya pihaknya memperkirakan puncak arus mudik terjadi hari ini, namun ternyata meleset. Padahal arus mudik kali ini tidak berbarengan dengan tahun politik, dimana banyak partai politik atau calon anggota legislatif yang menggelar mudik gratis.

“Prediksi kami puncak arua mudik hari ini. Namun kami baru mencatat jumlah penumpang yang berangkat sekitar 7.000 penumpang saja, padahal tahun lalu di hari yang sama sudah 15.000 orang yang berangkat mudik,” kata Basuki, Kamis (24/7).

Ribuan Pemudik Motor Padati Pelabuhan Tanjung Priok.

Selain bukan tahun politik, menurut Basuki, pasca ditutupnya Terminal Lebak Bulus, seharusnya penumpang berpindah pemberangkatannya melalui Terminal Kampung Rambutan. Begitu juga di Terminal Pulogebang yang baru dilayani empat perusahaan otobus (PO) saja. 

"Saya tidak tahu kenapa sudah H-4 penumpang arus mudik masih sepi. Mungkin banyak kantor yang belum meliburkan karyawannya," tukas Basuki.

Basuki mengatakan, untuk memberikan pelayanan kepada para pemudik, pihaknya telah menyiagakan posko terpadu arus mudik, posko tes kesehatan, posko uji bus, dan ruangan khusus ibu menyusui.

Dikatakan Basuki, di posko pengamanan, ratusan personil gabungan dari kepolisian, TNI, ormas, pramuka, pemadam kebakaran dan Satpol PP saling bersinergi untuk memberikan pelayanan pada para pemudik.

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan call center untuk penumpang yang ingin melaporkan keluhan mengenai aktifitas arus mudik di Terminal Kampung Rambutan.

"Dengan nomor call center 0213457471 para penumpang bisa melaporkan mengenai apapun yang terkait aktifitas mudik di terminal ini," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4254 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1576 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik